Menu MPASI yang Baik Untuk Pertumbuhan Bayi
TABLOIDBINTANG.COM - Makanan Pendamping ASI (MPASI) pada usia 6 bulan adalah langkah penting dalam perkembangan anak. Pada tahap ini, anak dapat mulai mengonsumsi makanan padat untuk mendapatkan nutrisi tambahan yang diperlukan demi pertumbuhan dan perkembangan.
Bahwasannya setiap anak memiliki pertumbuhan di waktu yang berbeda-beda, dan penting untuk berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi untuk menyesuaikan menu MPASI sesuai dengan kebutuhan spesifik anak. Dengan memperhatikan pilihan makanan, orang tua dapat memberikan tahapan awal yang baik untuk kesehatan dan perkembangan anak.
Berikut adalah menu MPASI yang baik menurut ahli gizi:
1. Buah-buahan segar khususnya alpukat
Alpukat adalah buah yang dikenal sangat bergizi. Alpukat juga menjadi makanan yang ideal untuk bayi dan orang dewasa. Buah yang mudah dihaluskan ini biasanya terkenal karena kandungan lemaknya yang sehat, tetapi juga dikemas dengan serat, kalium, folat, tembaga, dan vitamin E.
2. Telur
Tidak hanya terjangkau dan mudah disiapkan, tetapi telur juga penuh dengan nutrisi seperti protein, vitamin D dan A, dan kolin. Faktanya, telur adalah salah satu sumber utama kolin makanan, yang penting untuk perkembangan otak dan mata bayi. Perlu diingat bahwa telur sangat penting untuk dimasak dengan baik sebelum diberikan kepada bayi, untuk mengurangi risiko keracunan makanan dari paparan Salmonella, menurut ahli gizi, Jillian Kubala, MS, RD seperti dilansir oleh healthline.com.
Salmonella adalah bakteri yang ditemukan di banyak makanan, termasuk telur, yang dapat menyebabkan penyakit jika makanan yang terkontaminasi tidak dimasak dengan benar sebelum dimakan. Bayi berisiko tinggi mengalami gejala keracunan makanan karena sistem kekebalan tubuh mereka yang lemah secara alami.
3. Sayur-sayuran hijau
Pemberian sayuran hijau pada masa Makanan Pendamping ASI (MPASI) sangat penting untuk menyediakan nutrisi esensial dan mendukung pertumbuhan bayi, karena mengandung berbagai nutrisi, serat, dan antioksidan yang penting untuk perkembangan otak dan sistem imun.
4. Daging dan ikan
Beberapa orang tua mungkin khawatir tentang memberikan daging dan ikan pada bayi dan mempertimbangkan untuk menunda pengenalan makanan ini. Namun, yakinlah bahwa bayi dapat memperoleh banyak manfaat nutrisi dari makanan kaya protein ini. Karena daging dan ikan penting untuk bayi, yang terdapat nutrisi penting untuk pertumbuhan dan perkembangan, termasuk zat besi yang mudah diserap, vitamin A, vitamin B6 dan B12, dan seng.