9 Manfaat dan Keistimewaan Kurma

Supriyanto | 13 Maret 2024 | 23:59 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kurma adalah salah satu buah yang paling dicari di bulan puasa ini. Kurma merupakan salah satu menu buka puasa favorit di bulan Ramadan apalagi, konsumsi kurma di bulan ramadan adalah adalah salah satu ajaran Nabi Muhammad SAW. 

Selain rasanya manis dan ukurannya yang kecil, buah kurma sangat baik untuk memulihkan tenaga setelah berpuasa seharian.

Menurut pakar kesehatan sekaligus Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Profesor Dr dr Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, kurma mengandung karbohidrat yang kompleks, serat, elektrolit, mineral, dan kalori yang baik untuk tubuh.

Berikut sembilan manfaat dan keistimewaan kurma dilansir laman NDTV:

1. Bebas kolesterol

Kurma tidak mengandung kolesterol dan hanya mengandung sedikit lemak. Konsumsi kurma dapat membantu menjaga kadar kolesterol, bahkan membantu menurunkan berat badan.

2. Memperkuat otot

Anda yang ingin memiliki otot yang kuat, wajib mengonsumsi kurma. Buah ini kaya akan protein sehingga cocok untuk Anda yang rutin berolahraga dan ingin mendapatkan tubuh yang kencang.

3. Pengganti suplemen vitamin

Selain protein, kurma juga kaya akan vitamin B1, B2, B3, B5, A1, dan C. Anda bisa mengganti kebutuhan suplemen vitamin dengan makan kurma.

4. Mencegah osteoporosis

Tulang membutuhkan selenium, mangan, tembaga (mineral), dan magnesium supaya tetap sehat. Kurma memiliki semua kandungan tersebut dan dapat mencegah osteoporosis.

5. Memperkuat sistem saraf

Kandungan potasium dan sodium di dalam kurma dapat menjaga sistem saraf. Potasium juga dapat mengurangi kadar kolesterol dan menghindarkan bahaya terserang stroke.
 
6. Kaya akan zat besi

Bagi Anda yang kekurangan zat besi, dapat mengonsumsi kurma. Selain itu, kurma juga dapat membantu membersihkan darah (blood purification).

7. Mengatasi sembelit

Konsumsi beberapa buah kurma yang dicelupkan ke dalam air setiap hari dapat merawat sistem pencernaan Anda. Selain itu, Anda yang memiliki masalah sembelit, juga sangat dianjurkan untuk mengonsumsi buah ini.

8. Memperhalus kulit

Vitamin C dan D di dalam kurma juga dapat menjaga elastisitas kulit dan membuat kulit halus. Kurma juga dapat memperlambat proses penuaan.

9. Menjaga berat badan

Konsumsi beberapa buah kurma dengan mentimun dapat membantu menjaga berat badan Anda.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait