Face Contouring Menjadikan Wajah Mulus dan Tirus Seperti Artis Korea
TABLOIDBINTANG.COM - Dalam rangka Grand Re-Opening, klinik kecantikan SUMIA Skin Clinic Bandar Lampung menggelar beauty talkshow dengan tema Look Your Best Now.
Di talkshow tersebut Head Doctor SUMIA Skin Clinic, Dr Gita Gantieka Andjani, Dipl AAAM menjelaskan treatment tanam benang dapat digunakan untuk area wajah, hidung, alis, maupun doublechin.
Tanam benang menurut Gita aman dan tidak membutuhkan masa penyembuhan atau recovery yang lama seperti pada bedah plastik. Tanam benang hidung disebut Gita treatment terlaris di SUMIA saat ini.
"Dengan face contouring dapat menjadi versi terbaik diri kamu, tanpa mengubah jati diri kamu. Sehingga orang lain tetap mengenali dirimu namun dengan versi yang lebih baik dari sebelumnya," kata Gita.
Dijelaskan Gita, face contouring menggunakan kombinasi treatment tanam benang, filler, botoks, juga collagen simulator. Untuk beberapa pasien dengan monoloid yaitu lipatan mata kecil, dapat dilakukan tindakan tambahan double eye lid dan insisi kelopak mata.
"Saat ini orang-orang tidak hanya pengin wajah yang mulus dan glowing tetapi juga pengin korean look. Misalnya ingin rahang lebih terus, hidung proporsional, serta dagu runcing," kata Gita.
Hadir pada Grand Re-Opening klinik kecantikan yang sebelumnya bernama SUMIA Aesthetic Clinic, founder SUMIA Herlinawati Sucipto, S.PT., M.M, Co-founder Dr Gita Gantieka Andjani, Dipl AAAM, Doctor Consultant SUMIA Dr Amelia Andriani MM., MARS, dan Business Development Director SUMIA dr. Yudhi Prasetyo, SpAN., KAKV.
Mengusung konsep Skin and Contouring Expert, SUMIA Skin Clinic menyediakan segala jenis treatment. Mulai dari layanan dasar perawatan wajah seperti facial detox, diamond, tattoo removal, peeling, mesotherapy, laser hingga advanced treatment seperti face contouring, botoks, filler, threadlift, slimming atau pelangsingan tubuh secara alami dan membuat lipatan mata yang aman.
Semua jenis layanan tersebut dikerjakan oleh dokter yang sudah tersertifikasi, dengan menggunakan alat-alat laser baru dan memiliki FDA Approved dan sertifikat Kemenkes sehingga aman dan terjamin hasilnya.