Kiat Sukses Kayla Nasywa Bangun Bisnis Fashion dari Nol

Ari Kurniawan | 6 Juli 2024 | 23:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kayla Nasywa merupakan pemilik brand Hijab Noona yang sukses di kalangan anak muda. Saat ini usia Kayla baru menginjak 18 tahun. Namun hal itu tidak menghentikannya untuk meraih kesusksesan.

Di usianya yang masih belia, Kayla sudah menjadi CEO usahanya. Hijab Noona sukses meraih perhatian para hijabers muda. Produknya berupa blouse, shirt, dress, skirt, sweater, scarf, outer t-shirt, celana , jacket, prayer set dan tas.

Seperti namanya Noona yang terinpirasi dari bahasa Korea yang berarti kakak perempuan, gaya Hijab Noona juga terinspirasi dari gaya fashion Korea. Hal ini karena Kayla melihat demam Korea yang melanda anak muda di Indonesia. Kayla melihat hal ini sebagai peluang untuk meraih pasar hijabnya

"Noona hadir untuk menjawab keinginan dari perempuan yang suka dengan segala hal yang berbau Korea. Dari K-drama, K-pop, makanan hingga fashion Korea. Karena produk Noona berupa modest fashion, yang tetap casual dan dapat dikenakan dalam berbagai suasana baik non formal dan semi forma", ujar Kayla.

Hijab Noona memiliki keunikan dan ciri khas pada ilustrasi, bordir, patch dan printing pada produknya. Salah satu kelebihan Noona juga karena modest fashion, sehingga sangat cocok untuk para muslimah yang ingin berpakaian stylish tapi juga tetap aman dan terjaga, tentunya juga sangat bisa dikenakan oleh para non-hijaber.

"Gaya hijabnya inisesuaikan dengan gaya fashion Korea yang memang punya ciri khas tampilan klasik, simple, dan imut. Tak sedikit juga yang bergaya modest atau sopan, sehingga cukup mudah diadaptasi oleh para hijabers," urainya.
 
Kayla juga mengaku menyukai dunai fashion sejak masih anak-anak. Tak heran kalau ia berusaha menguasai gaya desain, mode dan juga padu padan yang bisa dilakukan dengan produk fashionnya.

"Kita sering melihat para artis Korea tampil dengan long outer yang simple tapi manis, seperti long coat, jaket parka, sweater atau cardigan. Tak jarang mereka memilih outer berukuran oversized yang cocok banget dipilih hijabers, karena tidak memperlihatkan lekuk tubuh. Untuk warnanya, anak muda biasanya suka warna busana yang lembut seperti khaki, dusty pink, dan broken white," paparnya.

Selain outer, salah satu style hijab a la Korea yang bisa didapatkan dari Hijab Noona adalah long dress. "Outer paling disukai karna bisa dipadupadan dengan semua pakaian. Tapi yang nggak kalah favorit adalah long dress. Long Dress di Noona memberikan cute dan flowy a la wanita Korea" uiar Kavla.

Dalam menjalankan bisnisnya, Kayla memiliki prinsip untuk esksis terus dan terus tumbuh. la juga menerapkan empat strategi dalam menjalankan bisnisnya, "Aku punya prinsip dalam menjalan bisnis itu harus terus eksis dan terus tumbuh berkembang. Baik dari segi produk maupun revenue. Bahkan kita sendiri juga harus terus berkembang dan terus belajar, aku punya empat strategi yakni Consistency, Community, Colaboration dan Copywriting".

Kayla menjelaskan, "Konsisten disini adalah konsisten dalam menekuni bisinis kita dan jangan pernah berhenti untuk melakukan inovasi supaya brand kita terus bertahan dan kerkembang. Selain itu kita juga ngga boleh tergantung sama satu platform saja. Kedua membentuk komunitas yang memeiliki ketergantungan dengan produk kita, lalu berkolaborasi dengan influencer dan orang-orang yang punya banyak followers sehingga banyak yang penasaran dengan produk kita dan terkahir copyrighting yang menarik perhatian".

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait