Apakah Ibu Saya Seorang NPD? Lakukan Deteksi Awal dengan Cara Ini

Alam Mary | 5 Oktober 2024 | 15:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Anak tidak pernah minta dilahirkan. Pun tidak bisa memilih dilahirkan oleh orang tua yang seperti apa. Ketika takdir berkata bahwa memang sudah ketentuan-Nya terlahir dari seorang ibu NPD atau dengan gangguan kepribadian narsistik (Narcissist Personality Disorder), apa yang harus dilakukan?

Namun seorang anak tidak bisa serta merta menuduh atau melabeli ibunya seorang NPD. Terlebih hanya karena merasa sering bermasalah dengannya. Karena bisa jadi dia hanya ibu yang cerewet. Anak harus melakukan deteksi awal secara mandiri untuk memastikan apakah ibunya benar seorang NPD atau bukan. 

Mengapa harus deteksi mandiri? Well, kecendeungan pengidap NPD yaitu tidak pernah merasa salah. Tidak pernah merasa butuh orang lain. Sangat kecil kemungkinan mereka sukarela melakukan pemeriksaan dengan bantuan ahli (psikolog atau dokter ahli terkait).

Kimberly Perlin, pekerja sosial klinis berlisensi, membagikan cara mudah deteksi awal jika memang benar-benar penasaran dan ingin memastikan apakah ibu Anda seorang NPD atau bukan. Sederet pertanyaan ini dapat Anda ajukan kepada diri Anda sendiri. Berikut ini daftar pertanyaannya seperti dilansir dari Web MD.

1. Bisakah dia menerima masukan negatif?

2. Apakah dia terlihat terlalu mengkhawatirkan  penampilannya di mata orang lain?

3. Apakah dia membutuhkan Anda untuk mendukungnya dengan pujian dan tanggapan positif? 

4. Apakah dia membutuhkan orang lain untuk mengetahui bahwa dia adalah ibu yang paling banyak bekerja, kurang dihargai, atau paling banyak memberi? 

5. Apakah dia menjelaskan dengan jelas bahwa Anda berhutang budi padanya? 

6. Apakah Anda merasa perlu melakukan sesuatu atau mencapai sesuatu demi cinta dan persetujuannya?

Jika dari sekian pertanyaan tersebut jawaban kebanyakan adalah "Ya", Anda boleh menganggap bahwa ibu Anda benar seorang NPD.

Penulis : Alam Mary
Editor: Supriyanto
Berita Terkait