Ramaikan SIAL InterFOOD 2024 hingga Inovasi Tiada Henti, Strategi 7Cosia Hadapi Pasar Indonesia

Indra Kurniawan | 18 November 2024 | 09:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Belum genap 1 tahun hadir di Indonesia, 7Cosia sudah mampu mencuri perhatian. Sebagai pemain baru di sektor makanan dan minuman, 7Cosia optimis dikenal lebih luas lagi oleh masyarakat Indonesia. 

7Cosia merupakan merek camilan sehat yang berfokus pada produk jelly  berbahan buah asli, menghadirkan solusi camilan berkualitas tinggi bagi keluarga Indonesia. Produk 7Cosia diproduksi PT COTG Sukses Makmur yang berbasis di Singapura.

"Kami memulai langkah di Singapura pada Juni 2023, dan mulai masuk ke pasar Indonesia di akhir tahun 2023. Produksi dan distribusi resmi baru dimulai pada Februari 2024. Jadi, bisa dibilang, kami ini masih seperti bayi yang baru belajar berjalan," cerita Erin Astuti, Vice President PT. COTG Sukses Makmur, di SIAL InterFOOD JIExpo Kemayoran Jakarta, Sabtu (16/11) siang. 

Guna lebih memperkenalkan produk-produk unggulannya kepada masyarakat luas, 7Cosia turut ambil bagian pada penyelenggaraan SIAL InterFOOD di JIEXPO Kemayoran Jakarta 13-16 November 2024.

"Brand ini, kan masin baru banget, baru lahir. Jadi kesempatan sekarang dengan adanya SIAL InterFOOD, sebenarnya pengin memperkenalkan bahwa di Indonesia ada loh brand 7Cosia dimana brand ini menghadirkan camilan sehat," jelas Erin.

"Di sini juga 7Cosia mengizinkan semua pengunjung mencicipi produk kami. Dengan begitu, mereka tidak hanya tahu nama kami, tetapi juga merasakan kualitas produk kami. Banyaknya pengunjung yang penasaran dan mencoba produk kami, menjadi bukti bahwa ada peluang besar untuk terus berkembang," ungkap Erin.

Erin Astuti (kiri), Vice President PT. COTG Sukses Makmur, saat di booth 7Cosia di SIAL InterFOOD akhir pekan lalu. (Indra Kurniawan/tabloidbintang.com)

7Cosia telah memiliki empat kategori produk utama: Jelly dengan buah asli, Puding, Ice serries, dan Drink Series. Menurut Erin, jelly menjadi produk paling populer sejauh ini. Sementara satu produk lain bakal segera diperkenalkan dalam waktu dekat. 

“Produk kami tidak hanya lezat tetapi juga aman dan bergizi. Kami percaya, produk seperti ini akan menemukan tempatnya di hati konsumen. Kami percaya, dengan inovasi dan kualitas, produk kami bisa menjadi pilihan utama bagi konsumen,” katanya.

Erin menjelaskan, selain anak-anak, target pasar 7Cosia adalah kalangan remaja. Namun begitu secara bertahap 7Cosia akan memperluas jangkauan ke kelompok konsumen lain. Langkah ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan camilan sehat di berbagai segmen dan memberikan kebahagiaan bagi setiap konsumen.

"Kami berkomitmen untuk terus berinovasi, menghadirkan lebih banyak pilihan camilan sehat yang dapat dinikmati oleh seluruh keluarga Indonesia. Kami juga akan memberikan edukasi kepada ibu-ibu apa saja kandungan yang ada di produk-produk 7Cosia," tutur Erin. 

Dengan jaringan distribusi ke lebih dari 11 ribu toko di kota-kota besar, seperti Jakarta, Jawa, Sumatera, Kalimantan, Bali, dan Lombok. 7COSIA menargetkan perluasan cakupan hingga 30 wilayah di seluruh Indonesia pada 2025. Oleh karenanya, pembangunan pabrik di Indonesia amat sangat penting. 

"Pabrik kami di Karawaci tidak hanya akan mensuplai pasar Indonesia, tetapi juga negara-negara lain di Asia, seperti Vietnam. Dengan ini, kami optimis mampu memperluas jangkauan distribusi secara signifikan," kata Erin. 

Pada 2025, 7COSIA juga berencana memperkenalkan kategori produk baru untuk memperkaya pilihan camilan sehat bagi konsumen Indonesia. Hal ini tentu sejalan dengan komitmennya untuk terus berinovasi dalam menghadirkan lebih banyak pilihan camilan sehat.

"Kami berkomitemen untuk selaly menghadirkan lebih banyak pilihan camilan sehat yang dapat dinikmati oleh seluruh keluarga Indonesia. Satu dari banyak keunggulan 7Cosia dibanding produk sejenis lainnya adalah kemasan yang dirancang untuk kenyamanan dan keamanan konsumen,” ucap Erin.

Produk 7Cosia kini tersedia di berbagai outlet di Indonesia. Mulai dari toko ritel tradisional hingga ritel modern seperti Aeon, Marker City, Hypermart, Diamond, Hari-Hari, TipTop, Naga Swalayan, tiptop, K3 Mart hingga Miniso dan Yogya. 

"Kami berharap dapat menjadi bagian dari kemajuan industri makanan dan minuman di Indonesia. Kehadiran 7 Cosia merupakan solusi camilan yang tidak hanya berkualitas tetapi juga mendukung gaya hidup sehat," kata Erin.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait