Kisah Sukses Kreator Konten Asal Lampung Yeniwa Hingga Punya Jutaan Pengikut
TABLOIDBINTANG.COM - Yeni Wiji Astuti atau akrab disapa Yeniwa dikenal seorang kreator konten dan TikTokers yang kini memiliki jutaan pengikut.
Lahir di Rejomulyo, Lampung, 14 Juli 1993, Yeniwa menekuni dunia perkontenan sejak 2018. Semua berawal dari hobinya membuat video pendek, mengabadikan kesehariannya di kontrakan dan kerjaannya sebagai buruh pabrik di Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten.
Video yang dibuat kemudian diedit hingga menjadi menarik. Proses pengeditan dikatakan Yeniwa dilakukan sepulang bekerja.
"Sejak awal saya berkeyakinan peluang ngonten ini bagus sekali untuk masa depan jika digarap secara rutin dan tentunya dengan konten yang menarik untuk ditonton," cerita Yeniwa kepada awak media.
Yeniwa bercerita dirinya mulai aktif mengunggah hasil video editannya di sebuah kanal YouTube hingga berhasil mengantongi 10 ribu subscriber dalam kurun satu tahun.
Konten keseharian yang menampilkan kesederhanaan Yeniwa ternyata memikat para pengikutnya untuk terus menantikan konten-konten terbarunya.
Namun karena tuntutan aturan YouTube yang dirasa makin berat, Yeniwa mengaku sempat menyerah dan vakum membuat konten. Pada 2022, ia memutuskan untuk kembali aktif membikin konten sehari-hari dibantu sang suami, Aman Lasmana yang berprofesi sebagai desain grafis.
Kesederhanaan konten Yeniwa menjadi magnet bagi para pengikutnya. Yeniwa dan suami pun menjajaki platform TikTok dan beberapa media sosial lainnya seperti Facebook dan Instagram.
Alhasil, Yeniwa yang juga Make Up Artist (MUA) semakin mendapatkan banyak pengikut. Di TikTok ia memiliki 3,5 juta pengikut, Instagram (230 ribu), Facebook (4,9 juta), YouTube (240 ribu).
"Saya merasa masih harus terus banyak belajar, termasuk soal editing video yang saya lakukan secara autodidak, tidak pernah kursus kemana-mana, hanya dibantu tutorial video di Youtube dan saya bersyukur bisa menekuni dunia content creator ini," ungkapnya.

Salutnya, dari hasil ngonten Yeniwa berhasil memberangkatkan orang tuanya umrah dan membangun rumah impiannya.
"Pesan saya contoh segala hal yang baik dari saya, juga mencari passion (minat bakat) yang sesuai agar bisa menjadi kreator sukses," katanya.
"Oh iya jangan lupa banyak belajar sesuai passion yang kamu kuasai dan tidak terlalu memaksakan. Pastikan juga kamu nyaman dengan pekerjaanmu. Kata kuncinya adalah terus belajar," lanjutnya.