Pesan dr. Oky Pratama Saat Lepas Keberangkatan Pemenang Undian ke Korea Selatan dari Benings Clinic
TABLOIDBINTANG.COM - Bertempat di Bandara Soekarno Hatta, Senin (14/4) malam, dokter Oky Pratama, Dipl. AAAM melepas keberangkatan para peserta pemenang undian Korea Dream Trip with Bening's Clinic.
Tiba di bandara pukul 19.00 WIB, Oky langsung menyapa 10 peserta yang terbang sekitar pukul 23.00 WIB. Oky berharap seluruh peserta bahagia dan menikmati perjalanannya selama enam hari di negeri ginseng tersebut.
"Karena lagi liburan bareng, harus saling mengerti aja. Yang penting selama enam hari ke depan Anda semua enjoy, nikmati aja. Siapapun kalau ada masalah, langsung saja sampaikan (kepada pihak Benings)," pesan Oky jelang keberangkatan.
"Selain itu harus saling mengingatkan, hati-hati paspor pastinya," ia mengingatkan.
Sepuluh peserta ke Korea merupakan para pasien loyal yang rutin melakukan tindakan perawatan di seluruh cabang Bening's Clinic. Tentu ada alasan mengapa Korea Selatan menjadi destinasi untuk liburan para pemenang.
"Kita tahu bahwa Korea Selatan sudah dianggap tolak ukur dunia kecantikan. Nanti akan ada tim yang mengarahkan agar teman-teman yang liburan bisa juga melihat teknologi canggih di sana," tutur Oky.
dr. Hary Try Anugrah, General Manager Benings Pratama Group menjelaskan selama enam hari di Korea para peserta akan mengunjungi sejumlah destinasi wisata seperti di Incheon dan Seoul.
Enaknya, semua biaya ditanggung oleh Benings. "100 persen Benings tanggung. Jadi mereka tinggal bawa baju saja, langsung berangkat ke sana," ungkap Hary yang juga adik kandung Oky Pratama.
Liburan ke Korea Selatan ini bukan yang pertama dan terakhir yang diselenggarakan oleh Benings Clinic. Dokter Oky dan dokter Hary sepakat akan menjadikan ini agenda tahunan bahkan sesering mungkin.
"Ini apresiasi kepada pasien kami yang royal, jadi bukan yang terakhir. Ini yang pertama dan akan berbeda-beda nanti destinasinya," ucap dr. Hary Try Anugrah.
Setelah memberikan apresiasi kepada pasien ke Korea Selatan, Oky tak mau berhenti sampai di situ. Dia juga ingin mengajak pasiennya baik ke Eropa, Asia Tenggara, atau bisa saja umrah.
"Semoga aja nanti periode berikutnya entah ke Eropa, entah umrah, entah kemana kita enggak tahu. Sekali lagi selamat kepada para pemenang," ucap Oky.