Jelang Nikah, Kesha Ratuliu Buka Bisnis Skincare Anti Radiasi
TABLOIDBINTANG.COM - Kesha Ratuliu dan Adhi Permana akan menikah pada 7 Februari 2021 mendatang. Di tengah sibuk mempersiapkan pernikahan, keponakan Mona Ratuliu itu membuka bisnis produk kecantikan, skincare.
Bekerja sama dengan PT. Kosmetika Global Indonesia, Kesha Ratuliu berusaha mengatasi keresahan wanita terhadap radiasi sinar gadget melalui produk Saffreskin Multipurpose Facemist .
Produk yang dikenalkan Kesha Ratuliu itu bermanfaat melindungi kulit wajah dari radiasi sinar gadget dan diklaim mampu untuk memproteksi kulit dari Blue Light/Sinar yang dihasilkan dari Gadget.
Ditambah dengan packaging Nano Spray yang membuat formula tersebar melalui partikel-partikel kecil yang dapat terserap kulit lebih maksimal dan tidak merusak sel-sel kulit.
"Aku mengembangkan brand kecantikan dengan merk Saffreskin ini bertujuan untuk menciptakan produk yang bermanfaat untuk banyak orang serta kualitas dan keamanan produk terjamin," ujar Kesha Ratululiu dalan siaran pers yang diterima wartawan, Rabu (23/12).
Kesha Ratuliu pun mengatakan sangat senang karena sebelum menikah dirinya bisa pelan tapi pasti membangun bisnisnya. Ia pun sangat bersyukur lantaran banyak orang yang mendukung langkahnya membuka bisnis skincare.
Kesha Ratuliu juga menjamin produknya ini sudah memiliki izin dari BPOM.
"Produk ini sendiri sudah uji BPOM dan dibuat di pabrik PT. KOSME. Produk ini sendiri sebenarnya sudah launching sejak November," beber Kesha Ratuliu.
Dengan mewujudkan bisnisnya, Kesha Ratuliu juga mengatakan bisa menjadi penghasilan tambahan di masa pandemi ini.
(pri)