Umrah Bareng Mike Tyson, DJ Khaled : Air Mata Kebahagiaan Mengalir dari Mata Saya

| 10 Desember 2022 | 11:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - DJ Khaled dan Mike Tyson mengunjungi Mekkah, tempat paling suci umat Islam, untuk menunaikan umrah. 

DJ asal Amerika Serikat tersebut membagikan banyak video dan foto kunjungannya ke Kabah. Di salah satu unggahhannya ia menulis, "Sesaat saya berjalan di Mekkah, air mengalir dari mata saya. Air mata kebahagiaan. Sepanjang hidup saya, saya ingin pergi ke Mekkah untuk berdoa dan bersyukur kepada Allah."

"Saya berdoa agar dunia mendapat lebih banyak cinta, kedamaian, kesenangan, kesehatan  dan perlindungan untuk kita semua, " tulis pembesut tembang "Staying Alive" Dan "Popstars" Ini. 

Mike Tyson juga terlihat dalam video yang dibagikan DJ Khaled di Instagram-nya. Dia juga memposting foto bersama Tyson saat mereka memulai perjalanan ke Mekkah. 

View this post on Instagram

A post shared by DJ KHALED (@djkhaled)

Mike Tyson dilaporkan memeluk Islam ketika dipenjara pada tahun 1992. Mike mengubah namanya menjadi Malik Abdul Aziz setelah menjadi seorang Muslim. Meski begitu, ia terus menggunakan nama Mike Tyson sepanjang karier tinju dan nama Muslimnya tidak pernah digunakan dalam pertandingan tinju profesionalnya. 

Penulis :
Editor:
Berita Terkait