Ultah ke-48, Drew Barrymore Mengunggah Rangkaian Foto Manis di Instagram

Redaksi | 23 Februari 2023 | 09:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Aktris Drew Barrymore yang menjadi sangat terkenal berkat perannya di film  E.T. the Extra-Terrestrial (1982) saat masih anak-anak, kemarin merayakan ulang tahun yang ke 48 tahun. Wanita yang kini juga dikenal sebagai pembawa acara Drew Barrymore Show ini menandai hari ulang tahun ke-48 dengan mengunggah rangkaian foto manis juga video di akun Instagramnya. Mulai foto saat masa kanak-kanak, remaja hingga jepretan terbaru di acara talk show yang dipandunya. "47 sudah selesai! Ayo 48," tulis Drew Barrymore dalam keterangannya.

Unggahan Drew Barrymore ini dibanjiri komentar dari penggemar dan rekannya sesama aktris Hollywood. Mereka mengucapkan selamat ulang tahun pada bintang Charlie's Angels, Never Been Kissed, Poison Ivy, Boys on the Side, Mad Love, Batman Forever, Scream and Ever After ini.

"Selamat ulang tahun gadis cantik! Aku bisa menonton video ini berulang kali," kata bintang serial Friends, Courteney Cox, seperti dikutip dari People.com, "Yang termanis. Yang terbaik. Yang paling orisinal. Kami sangat mencintaimu Drewbs. Selamat bahagia," tulis Gwyneth Paltrow. "Selamat ulang tahun cantik," timpal Bella Thorne.

Sebagai hadiah ulang tahun dari tim The Drew Barrymore Show, Barrymore dikejutkan dengan penampilan spesial dari aktor Penn Badgley yang membintangi You, salah satu acara favoritnya. Kru di acaranya lalu mengejutkannya dengan menguncinya dalam kotak kaca, yang mengingatkan pada karakter yang diperankan Penn Badgley saat mengunci korbannya. Melihat kehadiran Penn Badgley, Drew Barrymore pun senang bukan main.

Terlepas dari perayaan ulang tahunnya, aktris 50 First Dates ini menghabiskan waktu bersama teman-temannya, bahkan sempat membuat tato dengan teman dekatnya presenter Savannah Guthrie. Beberapa teman Drew Barrymore juga mengucapkan ucapan selamat ultah lewan akun Instagram masing-masing. Mengunggah foto berdua Drew Barrymore, Brooke Shields menulis, "Selamat ulang tahun sayangku @drewbarrymore. Kamu sangat dicintai!"

Penulis : Redaksi
Editor: Redaksi
Berita Terkait