Mantan Bodyguard Angelina Jolie-Brad Pitt Mundur karena Lebih Berat dari Militer

Supriyanto | 4 Juli 2023 | 16:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Selain sukses membintangi film Mr. & Mrs. Smith,  Angelina Jolie dan Brad Pitt juga disebut pasangan terpanas sejak menjalin hubungan 2010 hingga menjadi selebriti yang paling terkenal di dunia.

Di masa kejayaanya, kehidupan Angelina Jolie dan Brad Pitt pun tak pernah jauh dari sorot kamera, sampai akhirnya bercerai pada 2019.

Mark Billingham, mantan bodyguard pasangan Angelina Jolie dan Brad Pitt punya cerita menarik saat bertugas menjaga pasangan tersebut beserta anak-anaknya.

Meski punya pengalaman 27 tahun sebagai tentara Inggris, Billingham mengaku jika tugas menjaga keluarga selebriti itu lebih berat dibandingkan saat di kesatuan militer.

“(Pengalaman) di militer membuatku lebih siap untuk bekerja dengan mereka (Angelina Jolie dan Brad Pitt),” ungkap Mark Billingham dilansir dari The Sun belum lama ini.

Billingham mengatakan, Jolie dan Brad Pitt adalah tipe orangtua yang sangat protektif terhadap anak-anak mereka.

“Angie (Angelina Jolie) dan Brad sangat khawatir dengan siapa yang ada di dekat anak-anaknya. (Untungnya) kita punya chemistry yang baik dan mereka pun mempercayakan anak-anaknya padaku,” terang Billingham.

“Aku harus memastikan mereka (anak-anak Jolie dan Brad Pitt) terlihat baik di publik, bagaimana mereka berpakaian dan tak tertangkap melakukan hal bodoh di depan kamera,” kata Billingham menambahkan.

Saat bertugas menjaga Angelina Jolie di lokasi syuting Billingham pernah menangkap seorang stalker yang mengikuti bos nya tersebut sedari di lokasi syuting hingga menuju ke hotel.

Ia pun memberikan pujian pada kemampuan fisik Angelina Jolie yang disebutnya lebih bugar dibandingkan Brad Pitt. 

Billingham bahkan menyebutkan jika bintang Tomb Raider itu bisa bertahan jika berlatih dengan pelatihan Special Air Service.

Namun, Mark Billingham mengaku tidak sanggup bekerja pada Angelina Jolie dan Brad Pitt. Ia hanya bertahan selama 17 bulan dan memutuskan mundur karena ingin memiliki waktu yang lebih banyak bersama keluarga setelah melihat keadaan keluarga bos nya itu.

“Aku tak pernah punya kehidupan pribadi. Aku lelah. Aku kehilangan arah dan (nyaris) kehilangan keluargaku,” pungkas Mark Billingham.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait