Jamie Foxx Dituntut Ganti Rugi karena Dituding Melakukan Pelecehan Seksual
TABLOIDBINTANG.COM - Pemain film The Amazing Spider-man 2, Jamie Foxx dituding melakukan pelecehan seksual terhadap seorang wanita bernama Jana Doe di sebuah restoran, New York.
Mantan kekasih Katie Holmes itu digugat ke pengadilan New York Supreme Court pada Rabu (22/11) atas kejadian yang terjadi pada Agustus 2015.
Dikutipari People disebutkan dalam dokumen persidangan, Jane Doe mengaku diraba pada bagian sensitif hingga mendapatkan kalimat-kalimat yang merendahkan.
Wanita itu menceritakan, awalnya ia melihat pengusaha Mark Birnbaum sedang bersama Jamie Foxx. Sekira pukul 01.00 dini hari, Jane Doe bersama temannya mendatangi meja si aktor dan minta berfoto bersama.
“Ya sayang, apa pun untukmu,” ucap Jamie Foxx menyambut ramah permintaan berfoto tersebut.
Namun beberapa kali berpose saat foto, Jamie Foxx disebut mengucapkan kata-kata yang disebutnya toksik. Mulai dari memuji tubuhnya yang seperti supermodel, aroma tubuhnya yang begitu menggoda hingga mengatakan dirinya mirip dengan Nicki yang ternyata adalah Gabrielle Union.
Kemudian, Jamie Foxx sempat menarik lengan si wanita dan membawanya ke area rooftop di restoran itu. Di tempat itu Jamie Foxx diduga mulai melecehkannya dengan meraba-raba payudara dan pinggulnya.
Jane Doe lantas berontak, mencoba meminta pertolongan orang dan petugas keamanan di sana, namun mereka justru memilih untuk membiarkannya.
Bukannya mereda, Jamie Foxx dikatakan malah makin ganas hingga tangannya masuk ke dalam celana wanita tersebut dan meraba organ intimnya. Untung saja rekan wanita itu melihatnya dan menghampiri mereka sehingga si aktor menghentikan aksinya itu.
Setelah kejadian ini Jane Doe pun merasa terluka dan kehilangan rasa kepercayaan dirinya. Ia bahkan tak bisa melakukan aktivitas yang biasa dilakukannya karena merasakan luka di mental dan juga pikirannya atas kejadian tersebut.
Gugatan tersebut meminta kompensasi atas rasa sakit, penderitaan, tekanan emosional, kecemasan dan penghinaan. Diduga wanita tersebut sakit dan harus mencari perawatan medis akibat penyerangan tersebut.