Cerita Dibalik Pemilihan Robert Pattinson sebagai Edward Cullen

Supriyanto | 11 Maret 2024 | 14:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Film drama romantis Twilight disebut bakal direboot dengan pemain baru, Jenna Ortega menjadi Bella Swan dan Jacob Elor sebagai Edward Cullen. Kabar tersebut heboh setelah sang sutradara Catherine Hardwicke, memberikan bocoran.

Film Twilight diadaptasi dari novel karya Stephenie Meyer itu cukup digandrungi penonton anak muda. Tayang perdana pada 2008 dengan anggaran 37 juta dolar AS, Twilight menghasilkan lebih dari 400 juta dolar AS.

Film Twilight juga berhasil melambungkan nama para pemainnya. Sebut saja Kristen Stewart, Robert Pattinson dan Taylor Lautner.

Dibalik kesuksesan para pemain, Catherine sebagai sutradara pertama yang berhasil membawa film The Twillight Saga ke layar lebar itu menceritakan saat Robert Pattinson di-casting untuk peran ikoniknya itu.

Catherine mengungkap, penampilannya Robert Pattinson jauh berbeda dengan bagaimana karakter yang dimainkannya di seri Twilight.

“Ketika dia (Robert Pattinson) datang ke rumah saya, dia memiliki rambut berponi hitam dan bentuknya agak aneh karena dia selalu nongkrong di pub,” ungkap Catherine Hardwicke saat mebjadi bintang tamu di podcast Watch-a-long.

“Saya pikir ‘ini berfungsi tidak hanya secara langsung, tetapi juga di layar.’ Saya harus yakin. Tentu saja, secara pribadi, saya hanya terbawa suasana, tetapi Anda harus yakin — apakah itu benar-benar diterjemahkan (ke layar)?” tambahnya.

Edward Cullen dan Bella Swan dalam film Twilight

Setelah Hardwicke mengirimkan video audisi lucu ke studio, ia pun langsung dihubungi oleh mereka.

“Mereka menelepon saya kembali dan berkata, 'Apakah menurut Anda, Anda dapat membuat orang ini terlihat bagus?' Apakah Anda melihat tulang pipinya? Kami melakukan perombakan pada rambut dan segalanya dan dia akan mulai berolahraga dan dia akan menjadi tampan.’ Namun pada awalnya mereka tidak mempercayainya.”

Langkah Catherine Hardwicke untuk memilih Pattinson sebagai Edward terbukti menjadi keputusan besar menyusul kesuksesan Saga Twilight sebagai film drama romantis remaja fenomenal hingga saat ini.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait