Penyebab Pasti Kematian Sinéad O’Connor Terungkap Setahun Setelah Meninggal

Binsar Hutapea | 29 Juli 2024 | 14:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Penyebab pasti kematian musisi Sinéad O’Connor terungkap setahun setelah ia meninggal di London.

Menurut beberapa laporan, dalam sertifikat kematian musisi tersebut, yang didaftarkan oleh mantan suaminya John Reynolds di London, mencantumkan bahwa kematiannya disebabkan oleh penyakit paru obstruktif kronis (PPOK) dan asma.

Penyanyi “Nothing Compares 2 U” itu juga menderita infeksi saluran pernapasan, yang disebut berkontribusi pada kematiannya.

Pada Januari lalu, seorang juru bicara Pengadilan Koroner Southwark di London mengumumkan bahwa Sinéad meninggal “karena penyebab alami” dan bahwa koroner telah “menghentikan keterlibatan mereka dalam kasus kematiannya.”

Adapun penyanyi asal Irlandia ini meninggal pada 26 Juli 2023, di usia 56 tahun.

“Kami dengan sedih mengumumkan kepergian Sinéad tercinta,” kata keluarganya dalam pernyataan kepada media pada saat itu.

“Keluarga dan teman-temannya sangat terpukul dan meminta privasi di masa yang sangat sulit ini.”

Polisi mengungkapkan bahwa Sinéad ditemukan “tak bernyawa” di sebuah apartemen di London dan dinyatakan “meninggal di tempat kejadian.”

Pada Juni 2022, ia membatalkan semua pertunjukan musiknya untuk fokus merawat kesehatan dirinya setelah sang putra, Shane, meninggal dunia karena bunuh diri pada usia 17 tahun.

“Kami ingin dengan hormat mengumumkan bahwa karena kesedihan yang terus-menerus atas kehilangan tragis putra tercintanya Shane lebih awal tahun ini, Sinead O’Connor tidak akan tampil live pada tahun 2022,” tulis tim manajemen Sinéad pada saat itu.

Sinéad mengalami masalah kesehatan mental selama bertahun-tahun — bahkan pernah memposting tentang overdosis pada tahun 2015. Tahun berikutnya, ia dilaporkan menghilang.

Namun, pada Juni 2016, Sinéad membantah laporan itu sebagai “gosip palsu dan jahat”.

Penulis : Binsar Hutapea
Editor: Binsar Hutapea
Berita Terkait