Pesan Misterius Hailey Bieber setelah Penangkapan Sean "Diddy" Combs

Binsar Hutapea | 9 Oktober 2024 | 14:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Hailey Bieber mengirim pesan misterius dengan membagikan foto lama suaminya, Justin Bieber, setelah penangkapan Sean “Diddy” Combs terkait kasus perdagangan seks.

Model berusia 27 tahun itu memposting foto Justin, yang diambil pada tahun 2017, saat penyanyi “Peaches” berusia 30 tahun itu menunjukkan jari tengah kepada paparazi di Queensland, Australia.

Mood,” tulisnya dalam unggahan di Instagram Story pada Senin (8/10).

Pada saat foto itu diambil, Justin, yang tidak mengenakan baju dan memakai celana renang bergaris, memberitahu media untuk “pergi jauh-jauh,” sebelum mengacungkan jari tengahnya kepada mereka saat berada di Pulau Makepeace, yang disewanya dari Sir Richard Branson selama tinggal di sana.

Dalam sebuah video yang diperoleh oleh Daily Mail, kala itu Justin juga berteriak kepada para fotografer, “Sialan! Ada apa denganmu?”

Selama beberapa minggu terakhir, persahabatan Justin dengan Diddy (54) di masa lalu menjadi sorotan setelah dugaan kejahatan pendiri Bad Boy Records itu terungkap.

Beberapa video “menyeramkan”  sang bintang pop dengan Diddy muncul kembali secara online, termasuk video saat rapper “Act Bad” tersebut mengisyaratkan tindakan liar yang dia dan Justin remaja bakal lakukan pada hari itu.

“Di mana kita berkumpul dan apa yang kita lakukan, kami tidak bisa benar-benar mengungkapkan, tapi ini pasti mimpi bagi seorang remaja berusia 15 tahun,” ujar Diddy dalam klip tersebut.

Mogul hip-hop itu kemudian mencatat bahwa Justin telah menandatangani perjanjian dengan label rekaman yang dimilikinya bersama Usher. Diddy diketahui menjadi produser eksekutif untuk album pertama Usher, yang dirilis pada tahun 1994 saat Usher baru berusia 16 tahun.

“Saya tidak memiliki pengawasan hukum atas (Justin), tapi selama 48 jam ke depan, dia bersamaku,” jelas pendiri Sean John itu.

“Kami akan melakukan yang gila-gila,” tambahnya.

Justin menimpali, “Akan gila.”

Penulis : Binsar Hutapea
Editor: Binsar Hutapea
Berita Terkait