Chow Yun Fat Bakal Sumbangkan Harta Rp 10 Triliun, Ini Faktanya
TABLOIDBINTANG.COM - Bintang Mandarin, Chow Yun Fat dikabarkan akan menyumbangkan seluruh harta kekayaanya kepada lembaga amal. Pemain film God of Gamblers itu disebut akan mendonasikan harta yang mencapai Rp 10 triliun.
Namun kabar yang beredar itu rupanya bukan keluar dari Chow Yun Fat. Aktor tersebut mengaku istrinya, Jasmine Tan yang ingin menyumbangkan hartanya.
“Bukan diriku yang ingin berdonasi…Itu adalah ide dari istriku,” ungkap Chow Yun Fat dilansir dari 8Days baru-baru ini.
Justru Chow Yun Fat menegaskan, semua hasil kerja kerasnya akan dinikmati. Apalagi Chow Yun Fat kini sudah berumur dan hanya mengandalkan dari uang sakunya.
“Bahkan aku tak mau berdonasi. Semua itu aku dapatkan dengan susah payah. Saat ini aku hidup hanya dari uang saku saja. Sejujurnya aku juga tak tahu akan berdonasi di mana,” tegas Chow Yun Fat.
Meski demikian Chow Yun Fat memastikan harta-hartanya kelak akan diberikan atau diwariskan. Ia percaya harta tudak akan dibawa mati.
Ia juga tidak terlalu memikirkan seluruh harta yang sudah dikumpulkan olehnya sejak perdana berkarier di industri film pada era 80-an.
“Lagipula, aku percaya kita itu lahir di dunia ini tanpa membawa apa-apa. Jadi tak masalah jika aku pergi tanpa membawa apa-apa,” ungkap Chow Yun Fat.
Pria yang kerap disapa Fat Gor itu memang dikenal sebagai aktor dengan gaya hidup sederhana. Ia bahkan hanya menghabiskan Rp 1,5 juta saja per bulannya seperti yang diberitakan oleh Oriental Daily. Ia pun kerap jajan makanan kaki lima bersama istrinya dibandingkan ke restoran.
Chow Yun Fat juga lebih nyaman menggunakan transportasi publik dan beberapa kali mengenakan pakaian yang sudah lama. Dalam sebuah wawancara, Chow Yun Fat menyebut pakaian bukan sesuatu yang dipakai untuk dipamerkan.
"Pakaian bukan alat pamer. Semua akan terlihat bagus kalau seseorang nyaman mengenakannya," pungkas Chow Yun Fat.