Jackie Chan Disetop Polisi Paris, Ternyata Mau Melakukan Hal Ini

Binsar Hutapea | 5 September 2024 | 14:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Bintang aksi Hong Kong Jackie Chan merupakan salah satu pria paling dikenal di dunia.

Faktanya, saking ikonisnya legenda film berusia 70 tahun ini, bahkan berhasil membuat beberapa petugas polisi Prancis menjadi penggemarnya.

Aktor berusia 70 tahun itu berada di Paris sebagai salah satu pembawa obor untuk pembukaan Paralimpiade pada akhir Agustus lalu.
 
Adapun aktor ini terakhir kali menjadi pembawa obor pada tahun 2008 menjelang Olimpiade Beijing.

Dalam sebuah video yang diunggah ke media sosial, tampak Jackie menerima permintaan foto dari dua petugas polisi yang sedang bertugas, yang menghentikan bintang tersebut untuk berfoto.

Jackie Chan dan polisi Paris. (Dok Istimewa)

Netizen di kolom komentar mengatakan bahwa Jackie terlihat seperti selebriti yang paling ramah yang pernah mereka temui dan terlihat “mengambil foto dengan penggemar sepanjang hari dan malam” dengan siapa pun yang meminta.

Seorang penggemar bahkan menulis bahwa tampaknya “kisah Police Story menjadi kenyataan” merujuk pada film ikonis yang telah melahirkan tiga film sekuel, satu spin-off, dan dua reboot tersebut.

Jackie juga mendapat sorakan para penggemar yang mengenakan kaos dengan namanya saat membawa api Olimpiade dari Champs-Élysées ke Place de la Concorde.

Bahkan ada beberapa orang yang terlihat melambaikan spanduk dengan kata-kata “Legenda Kung Fu” selama prosesi tersebut.

Penulis : Binsar Hutapea
Editor: Binsar Hutapea
Berita Terkait