Gelar Mini Konser, Afgan Kampanyekan Anti Bullying
TABLOIDBINTANG.COM - RABU (18/12) malam, penyanyi berlesung pipi Afgansyah Reza menggelar mini konser di Prive, FX, Sudirman, Jakarta Pusat.
Dalam mini konser yang mengambil tajuk "Tanpa Batas" itu, Afgan ingin mengkampanyekan anti bullying.
Pria berkacamata ini merasa sangat prihatin di Indonesia sampai saat ini kebiasaan bullying masih terus terjadi. Dan sampai sekarang, belum ada lembaga yang memiliki perhatian khusus pada isu ini.
"Dulu aku korban bully saat masih SMP. Aku merasa di Indonesia belum ada satu wadah yang peduli dengan isu ini (bully)," ucapnya prihatin.
Dia pun berharap kebiasaan bullying di sekolah, perguruan tinggi dan lembaga lainnya dihentikan. Sebab, dampak bullying bisa sangat mengganggu.
"Aku menghimbau jangan bully orang. Aku pernah baca ada yang bunuh diri gara-gara dibully. Karena dibully yang berbakat jadi nggak berbakat lagi," tuturnya.
Serius mau mengkampanyekan anti bullying, di 2014 mendatang, pelantun lagu "Sadis" itu akan membentuk komunitas anti bullying.
(Man/yb)